LAMPUNG UTARA—Untuk menjaga kesehatan para anggota Satgas yang melaksanakan TMMD, tim Yankes ( Pelayanan Kesehatan ) Denkesyah 02.04.03 Balam memberikan pelayanan kesehatan kepada anggota Stagas dan warga masyarakat, Selasa ( 18/3 ).
Tim Yankes, melakukan pemeriksaan kesehatan masyarakat dengan cara door to door ke rumah warga, yang selama berlangsungnya TMMD menjadi tempat tinggal anggota Satgas.
Pemeriksaan dilakukan secara responsif untuk mengetahui kondisi terkini anggota Satgas yang mengalami penurunan kesehatan (sakit), yang meliputi pemeriksaan tensi darah, tanya jawab riwayat penyakit yang diderita, pemberian obat dan vitamin.
Tidak hanya Anggota Satgas TMMD, pelayanan kesehatan juga menyasar ke rumah warga sekitar, dengan memberikan dorongan motivasi kesehatan terhadap warga, pemeriksaan tensi, mengetahui riwayat kesehatan, pemberian obat vitamin dan memberikan arahan positif bagi warga yang mengalami penurunan kesehatan.
Dengan adanya kegiatan pelayanan kesehatan ini, anggota Satgas dan warga dapat mengetahui kondisi terkini perkembangan kesehatannya. Sehingga dapat mengambil langkah tepat dalam penanganan secara berjenjang., dan memberikan pertolongan pertama kepada setiap personel Satgas TMMD dan warga yang mengalami berbagai gangguan penurunan kesehatan setelah melaksanakan kegiatan Fisik TMMD yang menguras tenaga.
“Pemeriksaan kesehatan ini bertujuan untuk memastikan kesehatan anggota Satgas di lapangan, sehingga terhindar dari penyakit yang dapat mengganggu dan menyerang Kesehatan kapan saja. oleh karenanya, encegah lebih baik daripada mengobati." tutur tim Yankes.
Ditambahkannya, hadirnya tim Kesehatan untuk mengecek secara langsung kondisi terkini prajurit TNI terkait Kesehatannya di medan tugas.
“Ini merupakan pengabdian yang sangat mulya bagi kita bersama, demi terwujudnya kesehatan prajurit maupun warga yang lebih baik,” imbuhnya lagi. ( * )
Editor : Erina
Tidak ada komentar:
Posting Komentar