Mengenal Sosok Hj. Trimisrati, Pengusaha Keripik Pisang dari Desa Bumi Restu, Abung Surakarta - Wanita Indonesia News

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Selasa, 08 April 2025

Dikunjungi 0 kali

Mengenal Sosok Hj. Trimisrati, Pengusaha Keripik Pisang dari Desa Bumi Restu, Abung Surakarta

 


LAMPUNG UTARA—Memiliki usaha untuk mendapatkan penghasilan, guna menopang ekonomi keluarga, adalah menjadi harapan dan keinginan bagi sebagian  orang, tak terkecuali mereka yang sudah mendapatkan penghasilan tetap seperti Aparatur Sipil Negara ( ASN ), dan lain sebagainya.

Merintis sebuah usaha, tentu bukanlah perkara semudah membalikkan telapak tangan. Banyak aspek yang harus dan perlu dikaji sebelum memulai usaha. Seperti misalnya; permodalan, bahan baku, produksi dan marketing atau penjualan, serta persaingan harga jual dipasar bebas.

Seperti Hj. Trimisrati ini, misalnya. Warga Desa Bumi Restu, Kecamatan Abung Surakarta, Lampung Utara ini, seperti tak mengenal lelah untuk membangun usaha UMKM nya, setelah usaha nya yang menyediakan bahan bangunan pernah terpuruk akibat Covid 19.

“Covid 19 menjadi masa trauma bagi para pelaku usaha,” ujarnya kepada media ini.



Tak menyerah begitu saja, sosok wanita tangguh ini pun kemudian mulai merintis usaha rumahan dengan membuat keripik pisang. Berkat keuletannya, kini pemasaran hasil produksinya terjual disejumlah toko oleh-oleh seperti di PB Swalayan Poncowati dan Bandarjaya ( Lampung Tengah), Metro 21 dan Metro 15,  serta untuk di Bandarlampung di Super Market Chandra, Toko Oleh-Oleh Hai Tom, Aska Jaya,Benana Poster Wolter Monginsidi, Pagar Alam, Metro dan Pringsewu, Fitri Nove Swalayan Hajimena, Antasari dan Pagar Alam, dan Toko Oleh-Oleh Damarian, Gedung PKK Kotabumi, dan sejumlah reseler di Jakarta  dan Jawa Timur.



Atas keberhasilannya dalam mengembangkan UMKM melalui usaha keripik pisangnya, Hj. Trismirati mengaku pernah diliput dan disiarkan oleh TVRI, berkat suport dari rekan-rekannya Elmuna Chips.



“Jika musim kemarau, terpaksa saya harus mencari bahan baku pisang Cavendish ke Humas Jaya, karena pisang Kepok sebagai bahan baku utama langka kalau musim kemarau,” ujar Hj. Trimisrati.

Beruntungnya, masih kata Trimisrati, usaha UMKM nya menjadi mitra binaan PT.GGP Humas Jaya, sehingga pada saat musim kemarau tidak sulit baginya untuk mendapatkan bahan baku.

Meskipun demikian, Hj. Trimisrati yang juga aktif dalam kegiatan Workshop UMKM dan menjadi pengurus DPC HIPPI Lampung Utara ini berharap, pemerintah dapat lebih memperhatikan para pelaku UMKM.



“Sesuai program Presiden Prabowo untuk meningkatkan UMKM bagi masyarakat, untuk itu saya berharap pemerintah dapat lebih memberikan ruang bagi para pelaku usaha kecil dan menengah, terutama untuk jangkauan pemasarannya,” harap Trimisrati.

Bagi para pemula yang akan mulai merintis usahanya, Hj. Trimisrati memberikan tips sederhana. Diantaranya, jangan malu dan takut kalah bersaing, jangan mudah putus asa dan menyerah, serta perbanyak ilmu dan pengetahuan tentang bentuk usaha yang akan dirintis.



“Dan yang lebih penting lagi, jangan lupa meminta dan berdo’a kepada Allah SWT, agar usaha yang akan kita rintis mendapatkan barokah dan dilancarkan rezekinya,” imbuhnya lagi.

Dalam kesempatan tersebut, Hj. Trimisrati juga mengucapkan terima kasihnya kepada mbak Nita, mbak Ety dan mbak Mar, yang tak pernah lelah  memberikan suport, saat usahanya sedang jatuh dan ditinggalkan oleh suaminya untuk selamanya.

“Terima kasih banyak. Berkat bantuan dan doa-doa kalian semua, saya bisa kembali bangkit dari keterpurukan. Tanpa suport dan campur tangan dari kalian, mungkin saya tidak akan bisa seperti yang sekarang ini,” ujar Hj. Trimisrati.

Bertepatan dengan bulan April, Hj. Trimisrati mengucapkan “ Selamat Menyongsong Hari Kartini 21 April 2025 “ semoga dengan Hari Kartini ini, akan semakin banyak Kartini – Kartini muda yang tangguh dalam dunia usaha UMKM.

Terpisah, Bupati Lampung Utara Dr. Ir. H. Hamartoni Ahadis, M.Si memberikan apresiasi kepada para pelaku usaha UMKM, seperti yang telah dilakukan  oleh Hj. Trimisrati.

"Karena, selain akan menciptakan lapangan kerja baru, melalui UMKM juga diharapkan akan dapat lebih meningkatkan perekonomian masyarakat," ujar orang nomor satu di Lampung Utara ini.  ( * )

Editor : Erina

 

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Halaman